FBI Usut Kebocoran Data Rahasia

Dokumen-dokumen yang dipublikasikan hari Minggu memberikan rincian Perang di Afghanistan.

Gates mengatakan kebocoran berkas rahasia itu bisa berbahaya bagi pasukan AS dan sekutu, dan ''investigasi agresif'' akan menentukan bagaimana kebocoran itu terjadi.

Situs Wikileaks, yang mempublikasikan dokumen tersebut, menyatakan laporan-laporan tadi dihimpun oleh berbagai satuan militer AS pada tahun 2004-2009.

''Dampak tempur disebarkannya dokumen tersebut bisa gawat dan berbahaya bagi pasukan kita, sekutu dan mitra Afghanistan, dan mungkin juga merusak hubungan dan reputasi kita di kawasan dunia yang penting tersebut,'' kata Gates kepada wartawan hari Kamis.

Dia mengatakan sumber dan metode intelijen dan juga taktik militer bisa ''diketahui musuh-musuh kita''.

Gates menambahkan dia telah menghubungi direktur FBI Robert Muller hari Rabu dan ''meminta bantuan FBI dalam penyelidikan kami sebagai mitra''.

Jumlah korban
Wikileaks mengatakan telah mencoba memastikan bahwa publikasi dokumen ''tidak membahayakan orang yang tidak bersalah'', dan tidak mempublikasikan sekitar 15.000 laporan

Salah satu laporan yang dibuat tahun 2007 mengindikasikan bagaimana korban sipil mungkin dikesampingkan.

Laporan awal tidak menyinggung korban sipil ketika konvoi pasukan marinir di dekat Jalalabad melepaskan tembakan untuk bisa menerobos ke pangkalan setelah dilabrak oleh truk yang dijejali bahan peledak.

Update laporan tersebut menyatakan delapan warga sipil tewas dan 34 terluka. Laporan yang kemudian diterbitkan oleh Komisi HAM Afghanistan atas insiden tersebut mendapati 19 warga sipil terbunuh ketika marinir melaju di jalan bebas hambatan sambil menembakkan senjata mereka.

Laporan lain yang dibocorkan menyatakan anggota dinas intelijen Pakistan, ISI, mendukung Taliban dalam perang di Afghanistan. Namun, Islamabad membantah keras tuduhan tersebut.

Sumber : forum.vivanews.com

By : Blogger Pemalang

Related Post



1 comments:

om rame said...

kebocoran2 seperti ini sangat berbahaya yah untuk kerahasiaan suatu dokumnetasi penting, karena bisa menyebabkan tendensi buruk bagi pihak2 tertentu.

Post a Comment



Blogging Tips Blogs - Blog Catalog Blog Directory
My Zimbio